Cireng atau aci goreng adalah makanan ringan yang berasal dari daerah Jawa Barat yang dibuat dengan cara menggoreng campuran adonan yang berbahan utama tepung kanji atau tapioka.
Bahan-bahan yang dibutuhkan.
Bahan Cireng:
- 300 gr Tepung sagu
- 100 gr Tepung terigu
- 1 sdt Garam
- Daun bawang secukupnya
- 1 siung Bawang putih
- Air mendirih secukupnya
- 1/2 sdt Lada
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Cimol:
- 300 gr Tepung sagu
- 3 sdm Tepung beras
- 2 sdm Tepung terigu
- Air mendidih secukupnya
- 1/2 sdt Lada
- 1 sdt Garam
Peralatan yang digunakan
1. Mixing bowl
2. Mixer
3. Pengorengan
4. Spatula
5. Tirisan
6. Pisau
7. Talenan
Cara pembuatan
Cireng:
1. Campurkan semua bahan kering
2. Tambahkan daun bawang dan bawang putih yg sudah dihaluskan;
3. Masukkan air panas perlahan-lahan hingga adonan tidak lengket pada tangan;
4. Diamkan adonan pada lemari pendingin lalu potong-potong sesuai dengan bentuk yang diinginkan;
5. Siapkan minyak panas pada penggorengan;
6. Goreng adonan hingga putih kekuningan.
Cimol:
1. Campurkan tepung sagu dengan tepung terigu dan garam;
2. Masukkan air panas dan aduk;
3. Masukkan tepung beras perlahan-lahan hingga adonan dapat dibentuk;
4. Siapkan minyak panas pada penggorengan;
5. Goreng adonan hingga putih kekuningan.
Untuk tata cara dapat anda dilihat di video berikut.
Sekian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan Comment Tapi yang membangun ya (Jangan Spam) (^.^)