Method POST dan GET pada php atau pada pembuatan aplikasi web sangat sering digunakan yaitu untuk mengirim data dari client ke server untuk diolah dan dikembalikan ke client menjadi sebuah informasi.
Pengiriman data tersebut biasanya berupa formulir(form) yang kemudian di kirim dengan menggunakan method POST atau GET.
Perbedaan keduanya memang sangat tipis tapi jelas dapat terlihat. Method GET mengirimkan data dengan menambahkannya pada URI. Sedangkan Method POST dikirim ke server dengan disertakan dalam sebuah permintaan (body of request) dan bukan melalui URI Dan hasil dari permintaan dengan metode POST ini tidak bersifat cacheable.
Contoh sebuah file form.html akan mengirimkan data pada file action.php dengan menggunakan method POST dan GET.
Contoh dengan menggunakan method GET
Kode program form.html
<form action="action.php" method="get">
<input type="text" name="nama" /><br />
<input type="text" name="umur" />
<input type="submit" value="kirim" />
</form>
Saat anda klik kirim, maka lihatlah URI / address pada browser maka akan menjadi action.php?nama=xxxx&umur=xx
note : x merupakan data yang anda kirim
Untuk menangkap varibel yang dikirimpun harus menggunakan $_GET[]. contoh program action.php dengan method get :
kode program action.php
<?php
$nama=$_GET['nama'];
$umur=$_GET['umur'];
echo "hallo ".$nama." umur ".$umur;
?>
Kemudian jika anda ubah-ubah URi, maka hasilnyapun akan berubah mengikuti data di URi tersebut.
Contoh dengan menggunakan method POST
Kode program form.html
<form action="action.php" method="post">
<input type="text" name="nama" /><br />
<input type="text" name="umur" />
<input type="submit" value="kirim" />
</form>
Saat anda klik kirim, maka URi atau alamat web hanya akan menunjukan action.php tanpa ada embel-embel dibelakangnya. Hal ini dikarenakan data dikirim melalui permintaan permintaan di HTTP. Dan data yang diterimapun tidak bisa diubah. jika mau mengubahnya maka harus kunjungi kembali form.html.
Untuk menangkap varibel yang dikirimpun harus menggunakan $_POST[]. contoh program action.php dengan method get :
kode program action.php
<?php
$nama=$_POST['nama'];
$umur=$_POST['umur'];
echo "hallo ".$nama." umur ".$umur;
?>
Tambahan, untuk php yang lampau, default pengaturan register_globals = On, maka anda bisa saja mendeklarasikan variabel ($) di php tanpa mempedulikan apakah itu variabel deklarasi sendiri atau lewat POST, atau GET.
Tapi dalam perkembangannya, dikarenakan untuk keamanan maka untuk versi sekarang, setingan register_globals = Off, sehingga anda perlu mendefinisikan darimana variabel berasal apakah dari definisi sendiri, atau lewat data POST, atau lewat data GET.
Sekian dan semoga membantu ^^
Powered by Danz
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Trend Minggu Ini
-
Sebenarnya sih cuma trik lama yang sudah banyak bertebaran di internet tapi lumayan buat nambah-nambah trafik ^_^ Ok langsung saja untuk an...
-
-
Jika anda migrasi dari win xp atau vista ke win7 kemudian menginstall daemon tools untuk menggunakan virtual drive, maka software akan menga...
-
Saat menginstall LAMPP atau XAMPP for Linux keadaan security default adalah sebagai berikut. The MySQL administrator (root) has no passw...
-
Sebelum anda membaca, Saya mengingatkan anda untuk melihat dan membaca dahulu laman Disclaimer Grup Musik Peterpan, atau saat ini lebih di...
-
Tidak dipungkiri Youtube merupakan tempat reverensi video yang sangat besar. Di sana anda dapat memperoleh dan membagikan video-video reka...
-
Untuk anda penggemar Harvestmoon back to nature di Ps 1 ini ada resep makanan semoga membantu. APPLE JAM Ingredients: Apple* Seasonings...
-
Menyambung posting saya sebelumnya mengenai cheat emulator psx oh ya saya memakai EPSE 1.6 untuk emulatornya. Jika game yang anda inginkan ...
-
Googlebot adalah robot yang di kirimkan oleh Google untuk mengambil informasi yang update dari website anda, ya... tentunya jika web anda ...
-
Alhamdulillah walau nilai rata-rata UN terus meningkat saya dapat lulus dalam UN taun ini. Saat berpamitan kepada kota kecil Ciamis untuk me...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan Comment Tapi yang membangun ya (Jangan Spam) (^.^)